Jumat, 29 September 2017

7 Takhayul Aneh dari Seluruh Dunia Ini Siap Bikin Kamu Geleng Kepala, ke 4 Paling Konyol



World.ID - Meski kita hidup di zaman modern, namun hal-hal yang berbau mistis tetap ada dalam kehidupan sehari-hari.Satu hal yang sering diyakini adalah takhayul.

Sebagian besar dari kita percaya, jika melanggarnya akan mendapat kesialan yang beruntun.

Dari sekian banyak takhayul yang ada di dunia, beberapa di antaranya terdengar cukup konyol dan aneh.Misalnya tak boleh makan permen karet di malam hari karena sama saja seperti makan daging manusia.

Dilansir dar World.ID berikut 7 takhayul paling aneh di dunia.

1. Makan permen karet




Di beberapa wilayah di Turki, ada larangan memakan permen karet.Bukan masalah hukuman cambuk, melainkan kepercayaan yantg menyebut jika makan permen karet pada malam hari sama saja seperti makan daging yang busuk.

2. Tapal kuda



Beberapa orang percaya jika tapal kuda dapat membawa keberuntungan dan menjaga dari mimpi buruk.Tapal kuda biasanya diletakkan di kamar tidur atau di kenop pintu dengan ujungnya mengarah ke atas.

Keyakinan ini berasal dari fakta jika sepatu kuda memiliki tujuh lubang, yang dianggap sebagai angka keberuntungan, dan terbuat dari besi, sehingga seharusnya bisa menangkal roh jahat yang mungkin menghantui kamu dalam mimpi.

BACA JUGA : 5 Tips Agar Liburan Lebih Seru dan Menyenangkan


3. Jumat tanggal 13




Jumat tanggal 13 telah menjadi sumber dari takhayul sejak abad ke-19.Meskipun tak jelas dari mana takhayul itu berasal.

Namun banyak orang sengaja menghindari melakukan sesuatu yang signifikan (seperti pertemuan bisnis, acara sosial, dan jamuan makan) karena takut dikutuk.

4. Kutukan batu Opal




Dikatakan jika batu opal memberikan pengaruh buruk bagi pemiliknya.Takhayul ini berasal dari novel berjudul 'Anne of Geierstein' yang dibuat oleh Sir Walter Scott pada 1829.

Dalam novel bercerita tentang Lady Hermione yang salah dituduh menjadi setan saat dia meninggal tak lama setelah setetes air suci sengaja jatuh pada perhiasan opal dan berubah warna.

Buku ini memiliki efek pada penjualan Opal tak lama setelah publikasi.Pasar Opal jatuh dan harga Opal turun 50%.




Di Rusia ada kepercayaan dimana jika ada burung buang kotoran di mobil atau properti berharga lainnya akan membawa keberuntungan.

Ini berarti semakin banyak kotoran yang jatuh maka akan semakin beruntung.

BACA JUGA : Ada Fotonya Bersama Asma Dewi, Ini Kata Waketum Gerindra


6. Kucing hitam




Kebanyakan orang telah mendengar pepatah yang menyebut jika ada seekor kucing hitam melintasi jalan maka kamu akan bernasib buruk.

Takhayul ini muncul karena kucing hitam selalu dikaitkan dengan penyihir.Akibatnya, pada abad pertengahan banyak kucing yang dibunuh.

7. Angka 13




Angka ini dianggap sebagai kesialan.Saking takutnya dengan 13, sebagian arsitek tidak menambahkan angka ini pada tangga dan lantai mereka.

Sebagai pengganti angka 13 mereka biasanya mengganti dengan 12 A.


0 komentar:

Posting Komentar

 

Welcome To WorldHobi Copyright © 2009 Flower Garden is Designed by Ipietoon for Tadpole's Notez Flower Image by Dapino